Warnet di Bone-Bone dan Sukamaju

Belum lama, baru beberapa bulan ini warung internet di Kecamatan Bone-Bone Kabupaten Luwu Utara tumbuh. Sejak masuknya akses speedy sejak akhir tahun 2008 kemarin, warnet menjadi salah satu usaha bisnis yang menjadi bidikan para pelaku bisnis. Hingga artikel ini ditulis, ada beberapa warnet di tempat ini. Diantaranya:

Al-Falah Speedy Warnet. Tempatnya di Pesantren Al-Falah Lemahabang. Sebelah barat, sebelum Jembatan Kanjiro. Menyediakan 5 unit komputer, dengan harga mulai Rp. 4ribu. Suasananya asyik, pinggir jalan, akses ke beberapa pusat pemerintahan cukup bagus. Yang lebih seru bisa online meski lampu mati, PLN tak stabil, karena menggunakan generator pribadi. Milik Pak Syamsul Mahmud dan Mas Hafid. Kemarin pake paket promosi, 2ribu per jam, tapi sekarang dah tarif reguler.

Warnet Panjul. Letaknya di sebelah timur Puskesmas Bone-Bone. Menyediakan 6 unit komputer dengan akses mulai Rp. 3.750,- per jam. Ruangan ber-AC, bilik komputer yang cukup baik. Warnet ini baru launching sejak awal bulan kemarin, dan selalu ramai dikunjungi oleh siswa-siswi. Utamanya dari SMAN 1 Bone-Bone. Posisinya sangat strategis, tepat di pinggir jalan raya sebelum jembatan Bone-Bone. Milik dr. A. M. Farid Mahyuddin dan Adi Busa Empong :-)

Warnetnya Delincom. Tempatnya Bu Herlina Pareang, di seputaran Sungai Lamoa, sebelum Masjid Raya Bone-Bone sebelah kiri jalan jika kita berjalan dari Masamba. Menyediakan 4 unit komputer, dan satu unit yang komputer operator yang kadang juga digunakan jika darurat.

Warnet di Sidomukti. Lebih awal dibuka. Kata Adi, ada hampir 10 unit komputer. Entahlah, mungkin lebih murah, tapi juga aksesnya agak lebih lambat sedikit.

Warnet Zalza Comp. Jl. Cengkeh Lemahabang, lorong masuk ke BTN Lemahabang. Juga baru dibuka. Tak jelas berapa unit komputer yang disediakan.

Baca Juga :  30 Mbps Speed

Warnet Baru. Depan Puskesmas Bone-Bone.

Untuk daerah Sukamaju, sependek pengetahuan saya, ada dua warnet yang buka :

Kaluku Net. Letaknya tepat di depan lapangan Kaluku, rumah warna kuning. Menyediakan 7 unit komputer. Akses yang cepat, ditambah ruangan yang lapang membuat kerasan meski duduk ber-jam-jam. Saya membuktikannya. Ditambah lagi persediaan soft drink bagi para user yang dikenal baik oleh pemilik. Pemilik : Mutiah Aminuddin, S.P.T.

Warnet di dekat SMP 1 Sukamaju. Awalnya menyediakan 3 unit komputer. Bulan Juni lalu saya mengenalnya, sekarang tak pernah lagi ke sana.

Semoga dengan adanya tumbuhkembangnya usaha warnet di Bone-Bone, kebutuhan informasi masyarakat dapat dipenuhi. Tak hanya untuk online FB, Poker, browsing, semoga juga dapat menambah khasanah pengetahuan masyarakat. Yee … :-)

Denger-denger juga akan ada beberapa lagi yang buka. Diantaranya di sekitaran Pesantren Al-Falah Lemahabang.

Ada yang mau lagi?

:lol:

MasBied.com

About MasBied.com

Just Another Personal Blog