- 28 December 2020
Monitor Kedua
Beberapa hari ini sudah terlalu sering browsing tentang HP rentang 2-3 jutaan yang punya RAM 4-6, ROM 128, baterai 5.000 mAh up, fast charger hingga 30 watt. Di youtube, semua reviewer hanya mengarahkan untuk membeli Redmi Note 9 Pro, atau Poco X3.
Tapi hingga sekarang, hati masih belum sreg untuk ganti HP.
Padahal tadi siang HP basah kelelep tas yang jatuh ke air. :D
Untungnya pas diservice, Xiaomi Redmi 4 Prime yang layarnya sudah retak-retak gegara jatuh setelah Pilkada dan punya tompel di bagian